Pendaftaran Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) 2019/2020, Bandung
SNMPTN
Latar Belakang
Penerimaan mahasiswa baru harus memenuhi prinsip kredibel, adil, transparan, fleksibel, efisien, dan akuntabel serta tidak diskriminatif. Perguruan tinggi sebagai penyelenggara pendidikan menerima calon mahasiswa yang berprestasi akademik tinggi dan diprediksi berhasil menyelesaikan studi tepat waktu. Siswa yang berprestasi tinggi dan konsisten menunjukkan prestasinya di SMA/SMK/MA layak mendapatkan kesempatan untuk menjadi calon mahasiswa melalui Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).
Tujuan
- memberikan kesempatan kepada siswa SMA/SMK/MA di dalam dan luar negeri (Sekolah Republik Indonesia/SRI) yang memiliki prestasi unggul untuk menempuh pendidikan tinggi di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) termasuk 2 | INFORMASI SNMPTN 2020 Universitas Terbuka atau UT (sebagai pilot project untuk 2 program studi).
- memberikan peluang kepada PTN untuk mendapatkan calon mahasiswa baru yang mempunyai prestasi akademik tinggi.
Laman Resmi dan Alamat LTMPT
- Informasi resmi LTPMT dapat dilihat pada laman ltmpt.ac.id.
- Informasi resmi SNMPTN 2020 dapat diunduh melalui laman snmptn.ac.id.
- Informasi resmi dapat diakses melalui halo.snmptn.ac.id
- Informasi resmi juga dapat diperoleh di kantor Humas PTN terdekat.
- Alamat LTMPT: Gedung BPPT Lantai 23 Jl. M.H. Thamrin 8, Jakarta 10340 Email: [email protected]
SBMPTN
Latar Belakang
Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) merupakan tes masuk ke perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) sebagai satu-satunya lembaga penyelenggara tes perguruan tinggi terstandar di Indonesia. Keunggulan pelaksanaan UTBK oleh LTMPT adalah hasil tes diberikan secara individu. UTBK 2020 dapat diikuti oleh siswa lulusan tahun 2018, 2019, dan 2020 dari pendidikan menengah (SMA/MA/SMK) dan sederajat, serta lulusan Paket C tahun 2018, 2019, dan 2020. UTBK merupakan syarat utama untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPTN).
Sejak tahun 2019, Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) merupakan seleksi penerimaan mahasiswa baru dengan menggunakan hasil UTBK saja atau hasil UTBK dan kriteria lain yang ditetapkan bersama oleh PTN. Oleh karena itu, informasi mengenai UTBK menjadi bagian yang tidak terpisah dari SBMPTN.
Tujuan
- Memprediksi calon mahasiswa yang mampu menyelesaikan studi di perguruan tinggi dengan baik dan tepat waktu;
- Memberi kesempatan bagi calon mahasiswa untuk mengikuti tes secara fleksibel yaitu memilih lokasi dan waktu tes.
- Menyeleksi calon mahasiswa yang diprediksi mampu menyelesaikan studi di perguruan tinggi dengan baik dan tepat waktu berdasarkan hasil UTBK saja atau hasil UTBK dan kriteria lain yang ditetapkan bersama oleh PTN;
- Memberi kesempatan bagi calon mahasiswa untuk memilih lebih dari satu PTN lintas wilayah;
- Membantu perguruan tinggi untuk memperoleh calon mahasiswa yang diprediksi mampu menyelesaikan studi di perguruan tinggi berdasarkan nilai akademik saja atau nilai akademik dan prestasi siswa lainnya.
Materi UTBK
Laman Resmi dan Alamat LTMPT
- Informasi resmi LTMPT dapat dilihat pada laman http://www.ltmpt.ac.id.
- Informasi resmi SBMPTN 2019 dapat diunduh melalui laman https://sbmptn.ltmpt.ac.id.
- HelpDesk http://halo.ltmpt.ac.id dan http://halo.sbmptn.ac.id
- Informasi resmi juga dapat diperoleh di Kantor Humas PTN terdekat.
- Alamat LTMPT:
SELEKSI JALUR MANDIRI
Tujuan
Ketentuan Umum
Seleksi Mandiri UPI tahun 2019 diselenggarakan dengan menggunakan data nilai UTBK tahun 2019, Tes Psikologi Bidang Minat dan Tes Terpadu.
Persyaratan
Persyaratan Umum
Peserta SM UPI harus memenuhi persyaratan umum sebagai berikut:
- Lulusan SMA/MA/SMK/Paket C tahun 2019, 2018, dan 2017.
- Memiliki sertifikat nilai UTBK LTMPT 2019.
- Mempunyai kesehatan fisik yang tidak mengganggu kelancaran belajar di program studi pilihannya.
Persyaratan Khusus
Peserta SM UPI harus memenuhi persyaratan khusus sebagai berikut:
- Pendaftar yang memilih program studi Pendidikan IPA (International Program on Science Education/IPSE) mampu berbahasa Inggris secara aktif (perkuliahan diselenggarakan dalam Bahasa Inggris).
- Pendaftar yang memilih program studi Ilmu Pendidikan Agama Islam mampu membaca Alqur’an.
- Pendaftar yang memilih program studi Seni Rupa, Desain Komunikasi Visual, Film dan Televisi, Pendidikan Kimia, atau Kimia tidak buta warna parsial dan tidak buta warna total.
Pendaftaran
Pendaftar diwajibkan terlebih dahulu membaca panduan pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Pendidikan Indonesia (SM UPI) 2019 melalui web pmb.upi.edu.
Waktu Pendaftaran
- Pengambilan nomor bayar dilakukan secara daring (online) dari tanggal 17 Juni s.d 14 Juli 2019.
- Pembayaran Biaya Pendaftaran berakhir pada tanggal 15 Juli 2019 Pukul 15.00 WIB.
- Pengisian biodata peserta secara daring (online) dari tanggal 17 Juni s.d 15 Juli 2019 Pukul 23.59 WIB.
- Pencetakan Kartu Peserta berakhir pada tanggal 17 Juli 2019 Jam 22.59 WIB.
Demikian kami sampaikan tentang Pendaftaran Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) 2019/2020, Bandung semoga informasi tentang Pendaftaran Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) 2019/2020, Bandung ini bermanfaat.